SPBU Sesurabaya Wajib Tutup Jam 21.00 Wib Dimalam Tahun Baru

avatar okejatim.com

Surabaya, Oke Jatim - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya membuat aturan khusus tentang operasional seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) saat malam tahun baru di wilayah Surabaya.

SPBU seluruh Surabaya diminta tutup pukul 21.00 WIB di tanggal 31 Desember 2021 dan kembali buka pada 1 Januari 2022 pada pukul 04.00 WIB.

Aturan resmi ini tertuang dalam Surat Edaran (SE) yang dikeluarkan Satpol PP nomor 300/6831/436.7.22/2021 tertanggal 27 Desember 2021.

"Sebelumnya di SE Wali Kota Surabaya tanggal 14 Desember 2021, semua aktivitas kegiatan pada malam tahun baru selesai pukul 21.00 WIB. Dari dasar itu, kami menindaklanjuti untuk SPBU juga tutup pukul 21.00 WIB dan buka lagi pukul 04.00 WIB, seperti malam pergantian tahun 2021, ujar Kepala Satpol PP Surabaya, Eddy Christijanto, Selasa (28/12/2021).

Aturan operasional khusus itu bertujuan untuk mengurangi mobilitas warga Surabaya saat malam tahun baru 2022. Maka, pihaknya meminta agar manajemen SPBU mau bekerja sama.

Eddy mengaku telah melakukan komunikasi denga para pemilik SPBU tentang kebijakan Pemkot Surabaya tersebut. Nantinya, pihaknya bersama jajaran Polri akan melakukan patroli saat malam tahun baru.

"Tidak ada arak-arakan, tidak ada pawai kendaraan di Surabaya. Mohon masyarakat semua melaksanakan aktivitas di rumah masing-masing dalam rangka perayaan malam tahun baru 2022," tandas Eddy.

Editor : Bay