Surabaya – Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Jawa Timur menggelar tatap muka dengan pengurus Da’i Kamtibmas di Surabaya, Kamis (5/12). Acara ini dihadiri oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si, Dirbinmas Polda Jatim Kombes Pol Asep Irpan Tosari, serta sejumlah pejabat utama (PJU) Polda Jatim.
Selain itu, hadir pula Drs. KH. Abdul Mutholib, Ketua Da’i Kamtibmas periode 2019-2024 yang kini menjabat sebagai anggota Dewan Penasehat, dan Prof. Dr. KH. Ali Maschan Moesa, M.Si, Ketua Da’i Kamtibmas periode 2024-2029.
Baca Juga: Kapolda Jatim Siapkan Pengamanan Jelang Tahun Baru
Dalam sambutannya, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto menyampaikan apresiasi terhadap kontribusi para Da’i Kamtibmas yang telah mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Jawa Timur. Ia menegaskan pentingnya kolaborasi antara Polda Jatim dan Da’i Kamtibmas untuk menjalankan program yang efektif dan tepat sasaran.
"Kami sangat mengapresiasi Ketua Da’i Kamtibmas dan seluruh pengurus yang terus berkolaborasi secara intensif dengan Polda Jatim. Dengan sinergi ini, program-program yang ada dapat berjalan lebih efektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat," ungkap Irjen Imam Sugianto.
Kapolda Jatim juga menyoroti peran strategis Da’i Kamtibmas dalam menjaga kelancaran pesta demokrasi, mulai dari pemilihan presiden, legislatif, hingga pemilihan kepala daerah (Pilkada) di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur. Berkat kerja sama yang baik, pelaksanaan pesta demokrasi di Jawa Timur berlangsung aman dan kondusif.
Baca Juga: Sinergitas Pemprov Jatim Dengan Polda Jatim Wujudkan SMAN 2 Taruna Bhayangkara
“Jawa Timur menjadi barometer pengelolaan keamanan, terutama dalam penyelenggaraan pesta demokrasi. Alhamdulillah, berkat kolaborasi dan sinergi ini, semua berjalan lancar dan aman,” tambahnya.
Kapolda juga mengingatkan bahwa Jawa Timur sebelumnya kerap menjadi sorotan nasional dari segi keamanan. Namun, berkat upaya bersama, potensi konflik berhasil dicegah.
“Alhamdulillah, kita bisa mencegah berbagai potensi ancaman dan menjaga keamanan wilayah,” tutup Kapolda Jatim.
Baca Juga: Jelang Pelantikan Siswa Bintara, Ini Pesan Kapolda Jatim
Kegiatan tatap muka ini diharapkan semakin memperkuat hubungan antara Polda Jatim dan Da’i Kamtibmas dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan damai di masa mendatang.
Editor : Redaksi